Marc Marquez Diberi Lampu Hijau Berlatih Mengunakan Motor
Berita Olahraga, sulawesitoday sports – Kabar baik datang dari Marc Marquez enam kali juara dunia MotoGP itu, telah diberikan lampu hijau bisa berlatih mengunakan motor.
The Baby Alien itu telah absen dari balapan sejak seri Catalunya, sejak ia memutuskan untuk menjalani operasi keempat kalinya untuk memulihkan lengan kanannya. Cedera akibat kecelakaan di Jerez 2020 membuatnya kesulitan.
Meski meraih tiga kemenangan di tahun 2021, Marquez belum sepenuhnya pulih. Musim ini, nomor 93 kembali berjuang untuk menjinakkan Honda RC213V, yang telah mengalami perombakan desain yang radikal.
Setelah melewati dua pemeriksaan kesehatan, Marquez kembali untuk memeriksa kondisi terakhirnya. Pemeriksaan berlangsung minggu ini di Rumah Sakit Internasional Ruber, Madrid pekan ini.
Pembalap Honda itu diperiksa oleh tim medis kepercayaannya, yakni Dr. Joaquin Sanchez Sotelo, Dr. Samuel Antuna dan Dr. Angelo Cotorro.
Rabu 24 Agustus 2022 tim Repsol Honda mengumumkan bahwa tim medis telah memberikan lampu hijau kepada Marquez untuk berlatih mengunakan motor serta mengintensifkan latihannya, menambah berat badan dan memperkenalkan latihan yang lebih bervariasi ke dalam rutinitasnya.
“Pada saat yang sama, Marquez juga diperbolehkan untuk memulai pelatihan sepeda motor untuk memahami kondisi lengan kanannya dengan lebih kontekstual,” bunyi statementnya.
Baca: Hasil Drawing Carabao Cup 2022: Big Match Man City vs Chelsea
Berdasarkan hasil pemeriksaan terbaru, Marquez dan tim Repsol Honda akan menilai langkah selanjutnya yang diperlukan.
Pada kesempatan yang sama, Dr. Sanchez Sotelo pemeriksaan pasca operasi lengan atas Marquez di Mayo Clinic, AS pada awal Juni.
“Hari ini saya berkesempatan mengevaluasi Marc Marquez terkait prosedur operasi yang baru saja dilakukan di Mayo Clinic,” katanya.
“Untungnya, Marc Marquez bisa bergerak lagi dan telah pulih dengan baik dari sudut pandang otot. Dia menjalani X-ray dan CT hari ini dia menjalani radiografi dan CT scan yang menunjukan penyatuan tulang lengkap.” (*/Ikh)
Baca: Hasil Final AFC 2022, Kuala Lumpur FC Hentikan Langkah PSM
Author Profile
- Fikri merupakan lulusan sarjana yang sedang menetap di Kota Poso. Selama beberapa tahun terakhir, ia mengeksplor jenjang karirnya dan ahli sebagai penulis di bidang olahraga sepakbola. Expert menulis ulasan pertandingan, prediksi pertandingan, prediksi skor hingga ulasan statistik pertandingan.
Latest entries
Headline2023.05.28Rumor Neymar Pindah ke MU, Legenda Brazil: Bisa Bantu Rebut Gelar Juara
Headline2023.05.28Kejutan di Bayern Munchen! CEO Terkenal Mereka Dipecat Usai Juara Liga
Headline2023.05.28Drama di Liverpool! Mengapa Fabio Carvalho Dipinjamkan, Padahal Klopp Yakin Padanya?
Headline2023.05.28Kejutan di Juventus! Angel Di Maria dan Leandro Paredes Pergi, Keduanya akan Berlabuh Kemana?