GIF-banner-2024

14 Misteri One Piece yang Terjawab di Tahun 2023! Kenyataan Soal Kuma

waktu baca 2 menit
Di tahun 2023, petualangan dunia One Piece ternyata memunculkan sejumlah misteri yang tak terduga! Tapi, jangan khawatir, banyak misteri yang akhirnya terpecahkan dan memberikan kejelasan kepada para penggemar setia. Yuk, simak 14 misteri One Piece yang terjawab di tahun 2023! Fota: tangkpan layar instagram

Di tahun 2023, petualangan dunia One Piece ternyata memunculkan sejumlah misteri yang tak terduga! Tapi, jangan khawatir, banyak misteri yang akhirnya terpecahkan dan memberikan kejelasan kepada para penggemar setia. Yuk, simak 14 misteri One Piece yang terjawab di tahun 2023!

  • Pengkhianat di Egghead

Sejak bab 1071, kita dibuat penasaran dengan adanya pengkhianat di Egghead. Dan pada bulan Maret, ternyata sosok di balik pengkhianat itu adalah York, salah satu satelit Vegapunk. Siapa yang menyangka?

  • Contoh jurus Shanks

Setelah sekian lama tidak menunjukkan kemampuannya, Shanks akhirnya memamerkan salah satu jurusnya, Divine Departure, yang dulunya merupakan jurus milik Roger. Teori bahwa teknik bertarung Shanks mirip dengan Roger pun terbukti benar.

  • Zoro adalah anggota keluarga Shimotsuki

Ternyata, Zoro memiliki hubungan keluarga dengan keluarga Shimotsuki melalui neneknya, Shimotsuki Furiko. Jadi, Zoro memang keturunan Shimotsuki!

  • Hasil pertarungan Kurohige lawan Law

Pertarungan antara kelompok Law dan Kurohige ternyata dimenangkan oleh Kurohige. Penasaran bagaimana pertarungannya? Cari tahu di bab 1081 yang dirilis pada April 2023.

  • Benn Beckman adalah pelaku kehilangan lengan Kid

Siapa yang membuat Eustass Kid kehilangan lengan kiri? Ternyata, bukan Shanks, melainkan Benn Beckman. Terjawab sudah misteri kehilangan lengan Kid!

  • Pembunuh Nefertari Cobra

Sabo memastikan dia bukan pembunuh Nefertari Cobra. Pelakunya? Imu, yang dua kali melukai Cobra dengan organ tubuh yang mirip panah.

  • Apa yang ingin ditanyakan Cobra ke Gorosei?

Cobra ingin tahu tentang Nefertari Lili dan pertanyaannya mengenai “D.” membuat Imu muncul, mengakhiri hidup Cobra.

  • Bagaimana Sabo selamat dari Lulusia?

Terungkap bahwa Sabo tidak berada di Lulusia ketika Mother Flame menghancurkan negara itu. Keberadaannya di kapal Kerajaan Lulusia membantunya selamat.

  • Nama Buah Iblis Jewelry Bonney

Buah Iblis milik Jewelry Bonney bernama Toshi Toshi no Mi, dan bukan hanya itu, Bonney ternyata adalah anak dari Ginny dengan seorang Tenryuubito.

  • Kuma dan Bonney

Kuma bukan ayah kandung Bonney, tapi dia membesarkannya dengan baik. Kuma berjanji pada Jaygarcia Saturn untuk bergabung dengan Shichibukai agar Bonney bisa disembuhkan dari Sapphire Scale.

  • Dragon dulu anggota Angkatan Laut

Teori tentang Monkey D. Dragon pernah menjadi anggota Angkatan Laut ternyata benar adanya, terungkap di bab 1097.

  • Kenapa Kuma menolong Luffy?

Kuma kagum dengan perjuangan Luffy, terutama saat melawan Tenryuubito. Dia yakin Luffy bisa menyelamatkan dunia.

  • Vegapunk menghapus pikiran Kuma

Ternyata, Vegapunk dipaksa oleh Saturn untuk menghapus pikiran Kuma demi kesepakatan agar Bonney bisa disembuhkan dari Sapphire Scale.

Baca juga: 6 Permintaan yang Ternyata Tidak Bisa Dikabulkan Dragon Ball

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *